11 Makanan Protein Tinggi yang Lezat dan Baik untuk Kesehatan Tubuh; Makanan protein tinggi adalah makanan yang sehat dan diperlukan oleh tubuh. Tubuh membutuhkan protein sebagai gizi yang berfungsi untuk menghasilkan enzim dan hormon, memperbaiki sel, dan meningkatkan kekebalan tubuh. Setiap makanan yang dikonsumsi haruslah mengandung protein.
Ada banyak sekali makanan yang mengandung protein, akan tetapi, tidak semua makanan lezat mengandung protein yang tinggi. Maka dari itu, supaya protein ini bisa diterima oleh lidah dan dapat menyehatkan tubuh maka Anda perlu mengetahui makanan protein tinggi yang lezat dan baik untuk kesehatan tubuh.
=>Telur
Makanan protein tinggi pertama yang bisa Anda santap adalah telur. Telur utuh merupakan makanan yang menyehatkan. Bahkan dikatakan bahwa telur adalah makanan yang paling bergizi. Telur memiliki sumber protein yang baik dan mudah diserap oleh tubuh. Selain itu, telur juga mengandung vitamin, mineral, lemak sehat, dan antioksidan yang sangat baik.
Pada putih telur terkandung protein murni sedangkan di kuning telur memberikan banyak nutrisi termasuk vitamin, mineral, dan antioksidan.
=>Almond
Siapa yang tidak suka almond? Makanan jenis kacang-kacangan ini merupakan makanan protein tinggi kedua yang bisa Anda coba. Almond adalah makanan yang kaya akan nutrisi penting seperti serat, vitamin E, mangan, dan magnesium. Selain itu, almond juga tinggi protein nabati.
Almond adalah makanan yang kaya akan manfaat, termasuk bisa menurunkan faktor risiko penyakit jantung seperti halnya kolesterol, tekanan darah tinggi, dan lain sebagainya.
=>Dada Ayam
Dada ayam adalah makanan protein tinggi yang juga lezat dan nikmat untuk disantap. Ayam adalah makanan sejuta umat. Hampir semua orang suka dengan ayam. Ditambah lagi, ayam adalah makanan protein tinggi yang memiliki kandungan berbagai vitamin B, ditambah mineral seperti seng dan selenium. Dada ayam juga makanan yang mudah sekali untuk dimasak.
Ayam bisa dimasak apa saja, Anda bisa menambahkan irisan dada ayam ke dalam salad, tumisan, dan sayur sop. Ini akan menambah cita rasa masakan Anda.
=>Keju Cottage
Keju jenis cottage adalah keju yang merupakan makanan protein tinggi. Keju tersebut merupakan keju yang rendah lemak dan kalori. Selain itu juga keju cottage kaya akan kalsium, fosfor, selenium, vitamin B12, dan berbagai nutrisi lainnya. Keju ini adalah makanan yang sangat mengenyangkan
=>Yogurt Yunani
Makanan protein tinggi selanjutnya yang bisa Anda santap adalah yogurt Yunani. Yogurt ini juga biasa disebut sebagai yogurt tegang yang sangat ketal dan tinggi protein. Yogurt Yunani memiliki tekstur lembut dan merupakan sumber yang baik dan banyak nutrisi seperti kalsium, vitamin B12, vitamin A, selenium, dan seng.
=>Susu
Susu adalah makanan protein tinggi yang juga bisa menjadi pilihan makanan untuk disantap. Susu adalah sumber protein berkualitas tinggi yang sangat baik dan kaya akan vitamin dan mineral, seperti fosfor, dan vitamin B2.
Meskipun ada beberapa orang yang alergi terhadap laktosa, ada berbagai jenis produk di pasaran yang bebas laktosa termasuk susu bebas laktosa, keju, dan yogurt.
=> Kacang Lentil
Kacang lentil adalah salah satu makanan protein tinggi yang kaya akan protein nabati. Maka dari itu, kacang lentil ini sangat baik bagi orang yang sedang melakukan diet vegan. Kacang lentil juga mengandung banyak sekali nutrisi seperti serat, folat, magnesium, kalium, besi, tembaga, dan mangan. Selain itu, kacang ini juga memiliki rasa yang lezat.
=>Daging Sapi tanpa Lemak
Daging sapi adalah makanan yang lezat. Daging sapi merupakan sumber protein yang kaya. Daging sapi juga tinggi zat besi, seng, selenium, dan vitamin B12 dan B6. meskipun termasuk makanan protein tinggi, mengonsumsi daging sapi yang berlebihan juga tidak baik bagi kesehatan. Maka dari itu, konsumsi daging sapi dengan wajar dan pas, untuk mendapatkan manfaatnya.
=>Ikan
iIkan adalah makanan protein tinggi yang lezat. Ikan adalah sumber protein yang sangat baik dan memiliki sejumlah vitamin dan mineral yang penting, seperti yodium, selenium, dan vitamin B12. Selain kandungan di atas, ikan juga termasuk makanan yang dapat menurunkan risiko lebih rendah terhadap kesehatan seperti penyakit jantung dan diabetes.
Makanan protein tinggi yang lezat dan bisa Anda makan adalah biji labu. Biji labu mengandung sumber mineral yang baik seperti zat besi, fosfor, magnesium, dan seng. Selain itu juga biji labu mengandung protein dan serat nabati. Anda bisa mencampur biji labu ke dalam salad atau oatmeal.
=>Kerang
Makanan protein tinggi selanjutnya yang bisa Anda santap adalah kerang. Kerang merupakan makanan yang menyehatkan tubuh dan merupakan sumber protein yang sangat baik. Ini juga berlaku bagi udang, tiram, dan kerang-kerangan lain. Selain itu, kerang juga mengandung lemak sehat dan sejumlah vitamin dan mineral, termasuk selenium, seng, vitamin b12, dan zat besi.
(Source: Merdeka.com)