Aksi Memukau Casis TNI Asal Bima Fasih Berbicara 3 Bahasa, Rusia, Arab dan Inggris; Sebuah video yang memperlihatkan seorang Casis TNI tengah unjuk kebolehan viral di media sosial. Bagaimana tidak, pemuda asal Bima, Nusa Tenggara Barat ini fasih berbicara dengan tiga bahasa.
Mengetahui hal itu, Casis TNI ini langsung dites di tempat oleh prajurit TNI di sana. Lantas bagaimana video aksi memukau Casis TNI asal Bima fasih berbicara 3 bahasa?
Melansir dari akun YouTube Army Channel Indonesia, Jumat kemarin (26/8), simak ulasan informasinya berikut ini.
Fasih Bahasa Rusia
Casis TNI asal Bima, Nusa Tenggara Barat sukses menjadi sorotan. Dia unjuk kebolehan berbicara dengan Bahasa Rusia.
“Kamu perkenalkan diri pakai Bahasa Rusia. Nama, alamat, tempat tanggal lahir, tempat sekolah, segala macam pakai Bahasa Rusia,” kata prajurit TNI ini menyuruh Casis asal Bima, NTB.
“Siap, mohon izin menjawab,” jawabnya yang langsung memperkenalkan diri menggunakan Bahasa Rusia.
Riuh Tepuk Tangan
“Apa artinya?,” tanya prajurit TNI ini.
“Siap. perkenalkan diri. Nama Muhammad Iqbal asal Indonesia dan saya tinggal di Bima. Dan saya bercita-cita menjadi seorang tentara karena saya ingin mengamankan negara Indonesia dan saya cinta dengan negara Indonesia. Dan saya juga ingin membahagiakan kedua orangtua saya dan keluarga saya. Besar harapan saya lolos di tahap ini,” jelas Casis bernama Iqbal.
“Luar biasa kamu. Tepuk tangan dulu buat temanmu,” ujar prajurit TNI ini yang disambut tepuk tangan merah dari para casis TNI.
Fasih Bahasa Arab
Belum berhenti di sana, pria bernama Muhammad Iqbal ini ternyata juga bisa berbicara dengan Bahasa Arab. Dia pun menunjukkan kebolehannya di depan prajurit TNI dan para Casis.
“Bahasa Arab bisa, Bahasa Arab?,” tanya prajurit ini.
“Siap, bisa,” jawabnya.
“Bahasa Arab, kamu perkenalan kaya tadi itu,” suruh prajurit ini.
“Siap, mohon izin menjawab,” jawabnya yang langsung memperkenalkan diri menggunakan Bahasa Arab.
Fasih Bahasa Inggris
“Bahasa apa lagi yang kamu bisa?,” tanya prajurit TNI ini.
“Siap, Inggris,” jawabnya.
“Bahasa Inggris bisa? Ya, perkenalan kaya yang sama, yang keras,” ujar prajurit ini.
“Siap, mohon izin menjawab,” jawabnya yang langsung memperkenalkan diri menggunakan Bahasa Inggris.
(Source: Merdeka.com)